Ustadz Abdul Somad Memutuskan Tidak Muncul di Forum yang Menghadirkan Capres Cawapres

Ustadz Abdul Somad (UAS) menegaskan bahwa beliau memutuskan untuk tidak muncul di segala forum yang menghadirkan capres-cawapres untuk Pilpres 2019 maupun calon legislatif (Caleg) untuk Pileg 2019.

Pernyataan Ustadz Abdul Somad yang tak akan hadir di undangan yang menghadirkan Jokowi-Ma'ruf Amin maupun Prabowo-Sandiaga Uno diungkapkan dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @indonesiamengaji.id, Senin (12/11/2018).

Dalam Video tersebut UAS mengatakan "Setelah penetapan capres dan cawapres pada tanggal 20 September 2018, maka saya tidak akan hadir, baik itu acara yang diselenggarakan oleh Pemko, Pemda, Ormas, apapun namanya, yang menghadirkan capres-cawapres".

Hal itu dilakukan UAS sebagai upaya untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang rawan akan terjadi gesekan seiring dengan semakin memanasnya situasi politik jelang Pemilu 2019.

Untuk lebih jelasnya silahkan ditonton Video pernyataan UAS tersebut...